24.7 C
Makassar
Tuesday, January 20, 2026

Mengenal Sosok Hillary Brigitta Lasut, Ketua Umum PERTINA, Perempuan yang Hobby Tinju

PERTINASULSEL.OR.ID, JAKARTA | Pengurus Pusat Persatuan Tinju Amatir Indonesia (PP PERTINA) kini telah memiliki ketua. Dia Adalah Dr. Hillary Brigitta Lasut, SH, LLM.

Hill, begitu tokoh muda perempuan ini akrab disapa. Terpilih secara aklamasi setelah 34 dari 36 Pengurus Provinsi (Pengprov) se-Indonesia sepakat memilih Perempuan berusia 29 tahun ini sebagai Ketua Umum PP Pertina pada Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang berlangsung di Hotel Acacia, Jakarta Pusat, Sabtu, 2 Agustus 2025.

HBL, akronim nama ibu dari Ashreiwinston Tarodaflemming Rahawarin-Lasut, putra Hill yang lahir pada 28 Agustus 2024 ini merupakan politisi Partai Demokrat. Dalam perjalanan kariernya Hill selalu mencatat sejarah. Salah satu yang paling fenomenal adalah menjadi anggota DPR RI termuda hasil Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019.

Pada Pemilu 2024 Hillary Kembali mencatat sejarah. Dia  meraih suara tertinggi di Sulawesi Utara. Bahkan masuk daftar lima caleg DPR RI suara terbanyak se Indonesia. Untuk Calon Legislatif (Caleg) perempuan, dia peraih suara terbanyak se Indonesia dengan mengumpulkan 310.780 suara. Bahkan mengalahkan  suara Puan Maharani.

Sebelumnya, Hillary adalah Anggota DPR RI dari Fraksi Partai NasDem. Ia kemudian mengundurkan diri. Lalu bergabung dengan Partai Demokrat pada Agustus 2023. Di partai yang didirikan oleh Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini, Hill meraih suara terbanyak kelima dan suara terbanyak legislator perempuan di Indonesia.

Dr. Hillary Brigitta lasut, SH, LLM (tengah) terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Pengurus Pusat PERTINA periode 2025-2029 pada Munaslub PERTINA di Hotel Acacia, Jakarta Pusat Sabtu, 2 Agustus 2025. (FOTO: DOK)

Related articles

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Share article

Latest articles